-->

Simulasi Membuat Jaringan Sederhana dengan Cisco Packet Tracer

- 09:26
Materi TKJ - Untuk membuat jaringan sederhana dengan aplikasi Cisco Packet Tracer dibutuhkan setidaknya 2 unit workstation yang nantinya akan dihubungkan dengan hub maupun switch. Adapun topologi jaringan yang akan dibuat seperti gambar berikut ini.
Membuat jaringan LAN dengan Cisco

Langkah membuat jaringan sederhana #1 

Siapkan 2 unit wosktation dan 1 buah switch (pilih yang generic)
Baca juga, Konfigurasi DHCP Server dengan Aplikasi Cisco Packet Tracer

Langkah membuat jaringan sederhana #2

Hubungkan masing-masing workstation dengan switch menggunakan kabel tipe straight

Langkah membuat jaringan sederhana #3

Lakukan konfigurasi IP address pada masing-masing workstation, dengan mengklik gambar PC0 dan PC1 lalu pilih tab Desktop > IP Configuration atau dapat pula melalui tab Config > FastEthernet0. Pada konfigurasi IP static isikan alamat IP address 192.168.137.1 untuk PC0 dan 192.168.137.2 untuk PC1 dengan Subnet Mask 255.255.255.0 (otomatis terisi).

Membuat jaringan LAN dengan Cisco
Konfigurasi IP address pada PC0

Membuat jaringan LAN dengan Cisco

Konfigurasi IP address pada PC1
Baca juga, Simulasi Konfigurasi Web Server pada Jaringan dengan Cisco Packet Tracer

Langkah membuat jaringan sederhana #4

Lakuan pengujian koneksi jaringan dengan cara klik icon amplop surat yang berada di sebelah kanan layar, drag ke PC0 dan PC1 maupun sebaliknya. Hasil pengjuian dapat dilihat pada kolom realtime yang berada di pojok kanan bawah, seperti pada gambar berikut ini.

Membuat jaringan LAN dengan Cisco

Baca juga, Simulasi Membuat Jaringan Nirkabel (Wireless) Sederhana dengan Cisco Packet Tracer
Pengujian dapat juga dilakukan dengan perintah ping dengan cara klik icon gambar PC0 maupun PC1 lalu pilih tab Desktop > Command Prompt, ketik perintah ping [IP addres]. Contoh seperti gambar berikut ini.

Membuat jaringan LAN dengan Cisco

Demikian simulasi pembuatan jaringan sederhana menggunakan Cisco Packet Tracker, tunggu tutorial berikutnya terkait dengan materi Teknik Komputer dan Jaringan.
Advertisement

 

Start typing and press Enter to search